Fakultas Peternakan Universitas Sam Ratulangi Manado
mempunyai satu program studi yaitu Program Studi Ilmu Peternakan.
Program Studi Ilmu Peternakan Fapet Unsrat saat ini terakreditasi Unggul.
Walau PS Ilmu Peternakan Unsrat sudah berpredikat terakreditasi unggul
namun Dekan Fakultas Peternakan Unsrat Dr.Ir. Florencia Nery Sompie, MP., IPU
berkeinginan agar PS Ilmu Peternakan bisa Terakreditasi Internasinal.
Untuk mewujudkan PS Ilmu Peternakan yang terakreditasi Internasional
maka diadakan “FGD Topik Akreditasi Internasional Program Studi Ilmu Peternakan
Universitas Sam Ratulangi”
FGD dilaksanakan tanggal 14 – 16 Nopember 2022 di Hotel Vila Emitta Tomohon
dihadiri oleh semua pimpinan fakultas, para guru besar dan beberapa tenaga pendidik.
Dekan Fapet Unsrat membuka FGD ini dengan resmi.
Beberapa nara sumber telah menyampaikan
materi, diantaranya Wakil Rektor Bidang Akademik Unsrat
Prof.Dr.Ir. Grevo S. Gerung, MSc, Ketua LPM Unsrat Ir. Steenie E. Wallah, MSc., PhD,
Ketua LP3 Unsrat Dr.Ir. Max Runtuwene, MSi
Beberapa dokumen pendukung guna menuju PS Ilmu Peternakan Unsrat
terakreditasi Internasional berhasil diselesaikan dalam FGD ini.
FGD ditutup dengan resmi oleh Dekan Fapet Unsrat.