KERJASAMA TRIDHARMA FAKULTAS PETERNAKAN DENGAN KYOTO UNIVERSITY SERTA BRIN

Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan Tridharma Fakultas Peternakan Universitas Sam Ratulangi (Fapet Unsrat) pada tahun 2023, maka Fapet Unsrat  melakukan kegiatan Inventarisasi  (Koleksi Spesimen) herpetofauna di Sulawesi Utara dan “Experts and Students Gathering dengan topik “ all about snake “ bekerja sama dengan Pusat Riset Biosistematika dan Evolusi Badan Riset Inovasi Nasional dan Kyoto University Jepang.  Kegiatan ini merupakan kegiatan yang menginisiasi kerjasama pendidikan dan penelitian Kyoto University, BRIN dan Fakultas Peternakan serta meningkatkan kapasitas penanganan ular bagi mahasiswa. Adapun Lokasi untuk koleksi ular dilakukan di Desa Tara-tara  dan  sekitarnya Kota Tomohon SuLawesi Utara pada tanggal 28 Agustus hingga 3 September 2023. Kegiatan “Experts and Students Gathering dengan topik “ all about snake “ dilakukan di Aula Jurusan Produksi Fakultas Peternakan .

Pelaksana kegiatan yaitu Prof. Akira Mori (Faculty of Sciences Kyoto University),  Dr. Teppei Jono (Faculty of Sciences Kyoto University), Dr.Ryobu Fukuyama (Faculty of Sciences Kyoto University), Dr.Syahfitri Anita (Badan Riset Inovasi Nasional),  Haegel Alif (Badan Riset Inovasi Nasional),  .Asrael Racho (Badan Riset Inovasi Nasional), Prof. Dr. drh. Meis Jacinta Nangoy, MSi (Fakultas Peternakan Universitas Sam Ratulangi) dan 3 orang mahasiswa Fakultas Peternakan Rio Kapona,  Derby Salu dan Intan Manembu (Fakultas Peternakan Universitas Sam Ratulangi).  Hasil kegiatan yaitu terkoleksi 18 ekor ular genus Rhadophis. Sejumlah 30 orang mahasiswa memahami biologi dan cara penanganan ular serta keunikan dari ular endemik Sulawesi.

Sumber :  Meis J Nangoy